Bukti CCTV, Pencuri Tas Milik Penjual RB di Pasar Kolaka Bakal Dilapor Polisi

Kolaka, JurnalSultra.com – Salah Satu penjul RB di pasar raya Mekongga Kolaka, mengalami kecurian tas penyimpanan uang miliknya oleh salah seorang calon pembelinya pada Senin, (12/12/2022).

Anis pemilik mengatakan jika, saat itu dia menyimpan tas miliknya ditempat biasa, dan aman-aman saja, namun kali ini baru ada yang berani mengambil tas tempat penyimpanan uang hasil penjualannya.

“Saya selalu menyimpan tas ditempat itu, saya anggap aman-aman saja karena disini dipantau CCTV, namun saya belum bisa memberikan informasi lebih mengenai ciri-ciri/identitas orangnya kepublik demi menjaga nama baik orang tersebut, mungkin dia belum mengetahui ada CCTV disini,” ungkapnya.

Menurutnya dia masih memberikan kesempatan kepada orang tersebut, semoga masih ada niat baiknya untuk mengembalikan tas miliknya yang berisi uang hasil penjualan.

” Saya masih tunggu niat baiknya, dan saya masih menjaga privasi seseorang agar tidak malu, sebelum video CCTV saya sebar di facebook dan lapor polisi,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

1 komentar