Pj Sekda Kolaka Buka Kegiatan Pemetaan Kompetensi PNS

Kolaka, JurnalSultra.com – Pejabat (Pj) sekda kolaka Drs. Muhammad bakri, SH.,MH Mewakili bupati kolaka menghadiri sekaligus membuka kegiatan pemetaan kompetensi pegawai negeri sipil lingkup pemerintah daerah kabupaten kolaka, Senin (11/9/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri kepala kantor regional IV BKN Makassar, Kepala BKPSDM kolaka, Tim assesor BKN makassar dan peserta pemetaan kompetensi serta undangan lainnya.

Dalam sambutan bupati kolaka melalui Pj sekda kolaka menyampaikan selamat datang di kabupaten kolaka kepada kepala kantor regional IV BKN makassar beserta tim assesor dan terimakasih atas kesediaannya untuk memfasilitasi pelaksanaan kegiatan pemetaan kompetensi yang telah menjadi agenda pemerintah kabupaten kolaka.

Ia menjelaskan, sumber daya manusia adalah faktor utama dan faktor kunci bagi organisasi pemerintah dalam melaksanakan tugas dan fungsinya serta dalam melakukan pelayanan publik untuk dapat menjawab tuntutan masyarakat dalam melakukan pelayanan publik, perlu dilakukan upaya pengembangan SDM untuk mewujudkan pegawai ASN yang memiliki integritas, profesionalitas, kompoten dan mampu berkinerja sesuai dengan tugas dan fungsinya menjadi sebuah kewajiban yang harus dilakukan oleh setiap instansi pemerintah.

Lanjut Bakri, mengingatkan tugas ASN sangat strategis, maka penempatan dan pengangkatan ASN seyogyanya sesuai dengan prinsip THE MAN ON THE RIGHT PLACE yaitu orang yang tepat pada tempatnya dan menduduki jabatan sesuai kemampuannya melalui sebuah mekanisme penilaian kompetensi yang objektif. Hal ini tentu bertujuan untuk menjaring pegawai yang memiliki integritas, kompetensi, dan mampu mengelola segala perbedaan budaya, latar belakang suku dan agama, serta kepentingan seluruh elemen bangsa.

“Tadi kita sudah mendengarkan laporan panitia bahwa pada hari ini sampai dengan tanggal 14 september akan dilakukan pemetaan kompetensi kepada 660 PNS dilingkup pemerintah kabupaten kolaka,” tuturnya

Ia berharap berharap para peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, sehingga kedepan PNS kita semakin berkualitas sesuai dengan kompetensi masing-masing jabatan.

“Perlu saya tegaskan kepada saudara untuk mengikuti dengan serius, jangan berfikir ini hanya sebagai formalitas tapi ini adalah perintah peraturan perundang-undangan yang akan menentukan pola karir saudara,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan