Pemdes Tikonu Bersama Komunitas Mekongga Mepokoaso Kolaka Gelar Baksos di Makam Raja Mekongga

Kolaka, JurnalSultra.com – Pemerintah Desa Tikonu, bersama Komunitas Mekongga Mepokoaso Kabupaten Kolaka menggelar kegiatan bakti sosial di makam Raja Mekongga (Sangia Nibandera), Jum,at (22/1/21).
  
Kegiatan tersebut dilakukan berdasarkan kesepakatan bersama Kepala Desa Tikonu Indrawan Abbas S.Kom.,ME beserta jajaran nya dengan Komonitas Mekongga Mepokoaso.

Nona Andriati Manga Ketua Komunitas Mekongga Mepokoaso mengatakan kegiatan gotong royong tersebut bertujuan agar makam Raja Mekongga dan tempat bersejarah lainnya selalu terlihat bersih dan rapi, disamping itu juga menumbuhkan semangat gotong royong antara sesama pengurus Komunitas Mekongga Mepokoaso.

“Kegiatan kerja bakti ini dalam rangka membersihkan makam leluhur kami, agar terlihat rapi dan bersih dari rumput dan daun-daun kering. Ini juga merupakan bentuk  kecintaan kami pada leluhur serta rasa hormat dalam mengenang Raja Mekongga (Sangia Nibandera),” katanya.

Tinggalkan Balasan

1 komentar