Bupati Koltim Luncurkan Program Pemeriksaan Kesehatan Gizi Gratis

Koltim, JurnalSultra.com – Bupati Kolaka Timur (Koltim), Abd Azis SH MH, secara resmi meluncurkan program Pemeriksaan Kesehatan Gizi Gratis (PKG) di Kecamatan Dangia pada Sabtu (8/3/2025). Program ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat serta mendukung pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagaimana tertuang dalam Delapan Misi Asta Cita Kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.

Acara peluncuran PKG ini dihadiri oleh Wakil Bupati Koltim H Yosep Sahaka SPd MPd, Ketua DPRD Koltim Hj Jumhani SPd, Wakil Ketua dan sejumlah anggota DPRD Koltim, Sekda Koltim Andi Muh Iqbal Tongasa SSTP MSi, Camat Dangia, Kepala Puskesmas Dangia, serta seluruh Kepala Puskesmas se-Koltim. Tak hanya itu, ratusan masyarakat Dangia turut hadir untuk mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis.

Bupati Abd Azis menegaskan bahwa program PKG harus dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Koltim. “Program ini harus dirasakan seluruh masyarakat Kolaka Timur,” tegasnya dalam sambutannya.

Program PKG ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Menteri Dalam Negeri RI No. 400.5.2/290/SJ tanggal 19 Januari 2025 tentang dukungan pelaksanaan PKG, serta Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor HK.01.07/MENKES/33/2025 tanggal 21 Januari 2025 yang mengatur petunjuk teknis pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangka Hari Ulang Tahun Kementerian Kesehatan.

Sebagai bagian dari Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) yang dicanangkan pemerintah, PKG bertujuan untuk mendeteksi faktor risiko kesehatan, kondisi pra-penyakit, serta penyakit yang dapat mengurangi angka harapan hidup masyarakat. Program ini juga didukung oleh inovasi pemanfaatan teknologi digital guna memastikan layanan kesehatan yang lebih cepat dan efisien bagi masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *