Gempa Guncang Kabupaten Konsel Getarannya Terasa Hingga Kendari

Konsel, JurnalSultra.com – Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 4,1 guncang Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (22/12/2022) pukul 13.00 WITA.

Berdasarkan keterangan dari laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Pusat gempa berada dilaut 5 km tenggara Lainea, Kab. Konawe Selatan. Kedalaman gempa 10 kilometer.

“Gempa Magnitudo 6,2 , Lokasi 4,44 LS,122.61 BT atau 5 km tenggara Lainea, Kab. Konawe Selatan. Kedalaman gempa 10 kilometer,” tulis BMKG di halaman resminya.

Sementara itu, sejumlah wilayah di Sulawesi Tenggara merasakan getaran yang dihasilkan oleh gempa bumi tersebut hingga di Kendari.

” Gempa dirasakan di wilayah (MMI)
II – III Kendari, II – III Konawe Selatan, II Konawe Kepulauan,” tulis BMKG.

Diketahui, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Namun, masyarakat diminta tetap harus waspada.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada informasi perkembangan dari dampak kejadian gempa tersebut.

Tinggalkan Balasan